Cara Menjadi Star+ Shopee
Bagaimana sih cara menjadi Star+ Shopee? Jika kamu telah membaca kelebihan menjadi penjual Star+ Shopee pastinya ingin mendapatkan status toko ini. Untuk informasi lebih lengkap tentang cara mendapatkan status penjual di shopee silahkan baca artikel kami disini sampai selesai.
Jika kamu sudah memiliki peringkat menjadi Seller Star maka kamu memiliki peluang untuk menjadi seller Star+. Berikut ini ada beberapa kriteria penjual di shopee agar bisa masuk dalam program Star+.
Kriteria Penjual di Shopee Agar Bisa Masuk ke Program Star+
Jika kamu sudah menjadi seller di shopee dan ingin memiliki peringkat yang lebih dari star seller maka kamu harus memperhatikan beberapa kriteria sebagai berikut :
- Rekor penjualan produk dibangun dengan lebih kuat
- Telah memberikan pelayanan yang sangat baik ke customer
- Dengan cepat memenuhi semua pesanan yang masuk
- Peringkat toko dan produk dicapai harus tinggi
- Sudah menjadi Seller Star
- Mampu mempertahankan kriteria menjadi star seller
Syarat Menjadi Penjual Star+ Shopee
Selain penjual shopee memperhatikan kriteria di atas, ada beberapa syarat agar bisa menjadi Penjual Star+, antara lain sebagai berikut :
- Persentase chat dibalas oleh seller lebih dari 90%
- Toko di shopee mendapatkan penilaian lebih dari sama dengan 4,8
- Target persentase produk pre order dalam waktu 30 hari terakhir kurang dari 20% selama maksimal 5 hari , perhitungan ini dilakukan ketika ada lebih dari 300 produk pre order
- Target nilai atau jumlah pemesanan lebih dari sama dengan 15 persen dalam waktu 30 hari terakhir
- Target lebih dari 9 persen untuk jumlah pembeli unik dalam 30 hari terakhir
- Target kurang dari 3 untuk kriteria jumlah poin penalti sampai saat ini
- Target kurang dari sama dengan 5 persen untuk tingkat pesanan tidak terselesaikan dalam 30 hari terakhir
- Target kurang dari sama dengan 5 persen untuk tingkat keterlambatan pengiriman produk dalam waktu 30 hari terakhir
- Target kurang dari sama dengan 2 hari untuk masa pengemasan barang dalam waktu 12 minggu terakhir
- Lebih dari sama dengan 12 minggu kriteria durasi penjualan yang telah memenuhi kriteria
Apakah Ada Biaya Star+?
Ketika kamu memiliki peringkat menjadi penjual Star+, maka akan ada biaya yang dikenakan untuk diambil pihak shopee. Perhitungan biaya admin dihitung dari harga produk dikurangi voucher atau diskon yang ditanggung penjual dan dikalikan 1,5 persen biaya admin. Untuk lebih jelasnya silahkan simak tabel biaya Star+ berikut :
Biaya admin tidak dikenakan ke ongkos kirim dan juga voucher/diskon ditanggungkan ke penjual, untuk lebih jelasnya tentang biaya admin ini seller bisa cek di aplikasi shopee ataupun melalui Seller Centre Shopee.
Perhitungan Persentase Bonus Saldo Iklan Shopee Untuk Seller Star+
Untuk menghitung persentase bonus saldo iklan shopee per 19 oktober 2020 dirubah menjadi 3 persen dengan maksimal bonus yang didapatkan adalah 50 ribu rupiah per bulan.
Itulah tadi informasi lengkap tentang cara menjadi Star+ Shopee, jika kamu benar-benar ingin mendapatkan keuntungan yang banyak dari shopee setelah menjadi Seller Star+. Maka kamu harus memenuhi beberapa kriteria dan syarat yang telah kami sebutkan diatas.
Semoga dengan adanya informasi ini kamu bisa mendapatkan berbagai benefit yang dapat meningkatkan penjualan di shopee.